“Kenapa sih cuman gw yang mengalami hal ini, kenapa orang lain engga…?!?!” mungkin ini salah satu keluh kesah yang kadangkala terlontar dari mulut gw ini, bahkan tiada hari tanpa keluh kesah, pokoknya semua hal yang tidak sesuai dengan keingin hati gw adalah sebuah bencana dan sebuah musibah bagi diri gw.
Gw ingin apapun yang terjadi dalam keseharian hidup gw selalu sesuai dengan apa yang direncanakan dan harapan, tanpa peduli kalaulah gw ini hanyalah seorang manusia yang lemah yang hanya punya rencana yang diiringi oleh usaha dan do’a. Rasa syukur seakan hilang dari diri gw, padahal telah banyak nikmat dan karunia yang telah gw peroleh dan gw rasakan, tapi gw jarang bahkan sangat jarang mensyukuri atas itu semua…Astagfirullohaladzim….
Orang-orang tua bilang, kalo jalan itu harus nunduk jangan tengadah, artinya kalo dalam hidup itu harus melihat kepada orang-orang yang ada di bawah kita, sehingga kiita jadi banyak bersyukur. Tp apakah bener seperti itu, kita harus selalu melihat kepada yang di bawah kita ? dari satu sisi ketika kita banyak melihat kebawah maka kita akan merasakan kalo kita itu lebih beuntuk dari pada mereka “alhamdulillah gw sudah kerja, masih banyak yang masih kelimpungan nyari pekerjaan” tapi dari sisi lain apakah hal ini akan dapat menjadikan berkurangnya motivasi kita untuk selalu memperbaiki “hari ini harus lebih baik, dari hari kemaren, dan hari esok harus lebih baik dari hari ini” ??
IMHO…kita bisa melakukan kedua-duanya (melihat kebawah dan keatas) dalam segi materil bolehlah kalo kita melihat kebawah supaya kita terhindar dari iri, dengki, jail, kaniaya dan mensyukuri dari apa yang telah kita dapat, dan mungkin dari segi ilmu, bebuat baik, memperbanyak amal dan ibadah kayaknya kita musti melihat sama orang-orang yang diatas kita supaya kita lebih terpacu lagi untuk meningkatkan ilmu kita, amal kita, ibadah kita. Whatever…gw musti lebih baik dan lebih baik lagi dari hari ke hari…amiinn
Apapun yang kita miliki saat ini, bersyukurlah.
😡
wah ada kiko >:d< 😡
Rumput Tetangga Lebih Hijau begitu 😀
bangeeT :d