≡ Menu

Tragedi Indonesia

Barusan gw nonton acara saksi mata di Trans7 dengan mengangkat tema Tragedi Semanggi. Sedikit flashback, Mei 1998 saat waktu itu gw masih duduk dibangku kelas 2 SMA yang sebentar lagi mau naek kelas 3 :D, kala waktu itu gw belum mengerti bener apa yang sebenarnya terjadi, waktu itu gw hanya bisa nonton dari pesawat televisi 14 inci keluaran tahun jebot yang saat ini sudah tidak berdaya, yang gw ngerti kalo waktu itu terjadinya demo besar-besaran dikalangan mahasiswa di jakarta dan beberapa kota di indonesia, yang menuntut Soeharto untuk mundur yang kala itu masih menjabat sebagai Presiden Republik Indonesia.


Mei kelabu yang diawali dengan tragedi trisakti 12 Mei 1998 yang menggugurkan 4 mahasiswa trisakti menjadi pemicu pecahnya kerusahan jakarta 13-15 mei 1998 dimana jakarta dalam keadaan chaos, toko-toko di bakar dan penjarahan terjadi dimana-mana, orang-orang keturunan cina menjadi bulan-bulanan amukan masa yang sudah tidak terkendali. Dan akhirnya Hari kamis 21 Mei 1998, Presiden Soeharto pun menyatakan mundur dari jabatannya sebagai presiden. Dan tragedi pun tidak terhenri sampai disini, munculah tragedi November 1998 yaitu tragedi semanggi I dan tragedi semanggi II yang menewaskan putra-putra bangsa indonesia dan sederetan tragedi lainnya.

Gw minta maaf apabila pemaparan sejarah diatas ada yang salah, kalau ada yang salah mohon dikoreksi 🙂

Ketika melihat acara trans7 ini, jantung gw berdetak kencang menyaksikan kejadian kelam masa silam di bumi Indonesia ini, seolah-olah nyawa manusia sudah tidak ada artinya, bangsa indonesia (baca: oknum bangsa indonesia) telah kehilangan hati nuraninya dan menjadi seorang bangsa yang tidak lebih terhormat dari seekor binatang yang hanya mempunyai insting untuk hidup apapun halal untuk dilakukan.

Semoga apa-apa yang telah terjadi tidak terulang kembali dan indonesai pun menjadi sebuah bangsa yang besar. Menurut pepatah, keledai dungu pun nga mau buang kotoran di lubang yang sama, apalagi manusia yang mempunyai akal, fikiran dan hati nurani.

{ 4 comments… add one }
  • Jennie S. Bev May 14, 2007, 6:18 am

    I thank you for this conscientious posting. After all, my blood is your blood and your blood is my blood.

    ~ Jennie S. Bev

    • Kang Asep May 14, 2007, 8:06 am

      Makasih juga mba udah lewat disini 🙂

  • JAKARTA June 20, 2007, 6:56 pm

    KITA HARUS MENENGOK KEBELAKANG DAN BELAJAR DARI SEJARAH UNTUK KEDEPAN
    SIAPA PENGERAH KERUSUHAN, SIAPA PEMENANGNYA, ORANG LUAR ADAKAH KETERLIBATANNYA, KITA NEGARA YG KAYA RAYA DENGAN PENDUDUK YG MISKIN BANYAK, KITA INI BANGSA YG MUDAH MEMAAFKAN, INDONESIA INI PASARRAYA, BANGSA KITA BANGSA KONSUMEN, SEJAK TAHUN 1900 BANYAK NEGARA YG INGIN MEWARNAI INDONESIA HAYO SIAPA ITU, maaf makan malam dulu

  • shidqy April 21, 2009, 5:05 pm

    yang lengkap donk!

Leave a Comment

Next post:

Previous post: