by asep
on August 1, 2006
Hari sabtu tanggal 5 agustus 2006 ada 2 orang temen kantor gw yang akan melakukan pernikahan, yang pertama Wisnu temen gw yang bertugas sebagai pengantar surat kesana sini dan yang kedua neLLy alias Mak nYak (panggilang gw ma dia).
Bagi gw penikahan itu merupakan sesuatu yang sangat suci, dan merupakan sesuatu yang sangat dianjurkan oleh agama gw yaitu islam. Pernikahan merupakan wujud dari cinta kasih yang suci antara dua insan yang bertekad untuk mengarungi bahtera rumahtangga bersama-sama, baik didalam suka maupun dalam duka, baik dalam serba kecukupan ataupun dalam serba kekurangan.
Pernikahan merupakan sesuatu yang oleh sebagai besar umat manusia didambakan untuk menjalinanya, walaupun masih ada begaian lagi yang menganggap bahwa pernikahan itu sesuatu yang tidak berarti bahkan sesuatu yang membebani. Tapi bagi gw sendiri pernikahan itu penting adanya, selain untuk menjalankan syariat agama juga untuk menghasilkan generasi penurus gw, yang akan melanjutkan kisah hidup didunia ini. Walaupun sampai saat ini gw masih belum bisa melakukan apa yang akan dilakukan kedua temen kantor gw tadi, yang selalu berdoa’a dan berusaha untuk mendapatkan calon pendamping yang akan menemani gw mengarungi kehidupan ini.
gambar diambil tanpa permisi dari http://amadeo.blog.com/
{ }
Sedikit demi sedikit lama-lama menjadi bukit, itu pepatah yang mungkin jadi harapan gw sekarang, kenapah sekarang gw berharap seperti itu ? gw berharap karena sekarang gw mau mulai bisnis hostingan bergabung dengan BriLight SoLution, walaupun masih dalam kategori yang sangat kecil bila dibandingkan dengan perusahaan-perusahaan yang sudah profesional dibidang jasa hosting yang sudah berkecimpung selama bertahun-tahun.
Gw engga berharap muluk-muluk, gw cuman berprinsip yang penting gw bisa lakuin dulu, masalah nantinya bakalan untung atopun malah merugi toh gw sudah mencoba, dan yang pasti terus berusaha.
Buat siapa saja yang sempet baca blog gw ini, gw mohon do’a nya somoga gw mendapatkan kelancaran. Amiin
{ }
Tadi pagi gw baca artikel di http://www.detikinet.com/ dan disana terpampang sebuah judul : Warga Libanon Nge-blog dari Medan Perang, gw jadi sedikit terharu dengan jiwa seorang blogger ini, dimasa sulit, terus dalam kondisi yang sangat kritis, dan di sela-sela bunyi bom dan senjata api, mereka masih bisa menyempatkan diri buat nge-blog.
Setelah ngebaca berita tadi, pikiran gw jadi melayang ke daerah timur tengah sana, gw ngebayangin bagimana keadaan disana (Libanon) yang saat ini lagi mendapatkan serangan yang tidak manusiawi dari Israel plus Amerika. Gw merasa prihatin dengan banyak warga sipil yang tidak berdosa ( Wanita dan Anak kecil) yang menjadi korban akibat keangkuhan Zoenis IsraeL.
Ini semakin memperkuat posisi Israel dan Amerika sebagai PENJAHAT DUNIA …. !!!!
{ }
Gw suka banget sama lagu yang berjudul “mY Heart” yang juga OST HEART gw sih belum sempet buat nonto filmnya tapi sepintas dari video clipnya my hearth kayaknya ni film menceritakan sebuah kisah percintaan dimana dua cewe mencinta cowo yan sama. Lalu karena sedikid penasaran gw coba googling yang berkaitan dengan film ini, dan akhirnya gw ketemu juga sinopsisnya tapi kalo ririknya sih udah dapat bisa dilihat disinih.
Gw lampirin aja deh sinopsis film ini yang gw ambil dari www.kapanlagi.com maaf ye gw dah ngambil tanpa izin 🙂
KapanLagi.com – ‘HEART’ sebuah film drama romantis yang sangat menghanyutkan dan mengharukan. Alur cerita yang tertata manis dan rapi mencoba membawa alam bawah sadar kita untuk memaknai sebuah arti kata cinta.
‘HEART’ berkisah tentang seorang gadis tomboy yang Rachel (Nirina Zubir) yang bersahabat dengan Farel (Irwansyah). Keduanya selalu menghabiskan waktu bersama mulai masa kanak-kanak hingga dewasa.
Hubungan Rachel dan Farel merenggang saat Farel jatuh cinta dengan seorang gadis penulis komik bernama Luna (Acha Septriasa). Demi mendapatkan cintanya, Farel meminta bantuan Rachel untuk mendekatkannya dengan Luna.
Kenyataan ini membuat Rachel kecewa, karena diam-diam dia juga menyimpan rasa dan cinta terhadap Farel. Rachel cemburu dengan kedekatan Farel dan Luna, sebuah perasaan yang tak pernah dirasakannya sebelumnya. Hal ini membuat Rachel pelan-pelan mulai mengubah penampilannya, tapi apa yang dilakukannya tak bisa mengubah rasa cinta Farel terhadap Luna.
Rachel semakin terluka saat mengetahui Farel dan Luna berciuman. Rasa sakit, kecewa dan hancur bercampur aduk dalam diri Rachel. Dia berlari tanpa tujuan, yang membuatnya celaka dan saat bangun dia sudah terbaring di rumah sakit dengan sebuah kenyataan kakinya harus diamputasi.
Musibah tak berhenti, Luna harus dirawat di Rumah sakit yang sama dimana Rachel dirawat. Dari sinilah Rachel sadar betapa besar cinta Farel terhadap Luna. Rachel mencoba bertahan untuk melalui dua jalan hati antara persahabatan dan cinta yang berujung pada sebuah pengorbanan tulus. Ketulusan pada Farel, sahabat sekaligus kekasih impiannya membuat Rachel rela mendonorkan hatinya untuk menolong Luna.
Ada kegetiran pada diri Rachel sekaligus kerinduan, yang tak pernah orang lain tahu sampai hembusan napas terakhir meniup saluran pernapasannya. Kehangatan, ketulusan dan kegetiran yang ada terasa makin sesak dirasa oleh Farel. Saat ketersembunyian hati Rachel yang tertutup rapat terkuak bersama kepergian Rachel yang abadi. Ada sebuah pesan dari film ini bahwa untuk mencintai tak selamanya harus memiliki.
Landscape yang ditata dengan baik dan sudut pengambilan gambar yang bagus, semakin menyokong kuatnya akan keharuan yang disodorkan Hanny R Saputra sebagai sutradara. ‘HEART’ membuat kita tahu akan cinta, sebuah kata yang sering kita dengar dan ucapkan, meski kadang kita tidak tahu makna dari cinta. Tidak selamanya cinta itu harus memiliki, terkadang pengorbanan menjadi satu sisi manusiawi yang sulit untuk dipahami. (wwn/rit)
{ }
Gw kira barusan Depok yang gempa, setelah gw baca dari detik.com, ternyata jakarta di landa gempa lagi dan gempa kali ini katanya lebih besar dari gempa tanggal 17 juli 2006 dan gempa ini dirasakan juga di Tanggerang, Bogor dan Bandung. Waduh alamat apah ya…Indonesia sekarang ini banyak kejadian-kejadian yang membuat kita semuah menjadi ketar-ketir
{ }
Gw sekarang lagi ada di fisip ui depok dan gw ngerasa kaged ko gayang-goyang walaupun cuman sebentar dan kecil tapi bikin deg degan juga 🙁
{ }
Recent Comments